Hasil Hisab Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 1444 H Jatuh Pada 23 Maret 2023

author Leni Setya Wati

- Pewarta

Selasa, 31 Jan 2023 17:35 WIB

Hasil Hisab Muhammadiyah Tetapkan Awal Puasa Ramadan 1444 H Jatuh Pada 23 Maret 2023

Optika.id - Berdasarkan hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah kepada Optika.id pada Selasa (31/1/2023), hasil hisab awal bulan Ramadhan jatuh pada Kamis (23/3/2023)

Dalam siaran pers tersebut, selain awal bulan Ramadhan, Muhammadiyah juga menyebutkan rincian awal bulan Syawal dan Zulhijah 1444 H. Muhammadiyah menyebutkan bahwa pada hari Selasa (21/3/2023) atau 29 Syakban 1444 H, ijtimak jelang Ramadhan 1444 H belum terjadi.

Ijtimak baru terjadi esok harinya, Rabu (22/3/2023) atau 30 Syakban 1444 H pukul 00:25:41 WIB. Umur bulan Syakban 1444 H 30 hari dan tanggal 1 Ramadhan 1444 H jatuh ada hari Kamis (23/3/2023).

Tanggal 1 Ramadhan 1444 H jatuh pada hari Kamis Pon, 23 Maret 2023 M, tulis keterangan pers itu.

Sedangkan untuk penetapan Syawal berdasarkan pada hari Kamis, (20/4/2023) atau 29 Ramadhan 1444 H, ijtimak jelang Syawal 1444 H terjadi pada pukul 11:15:06 WIB. Oleh sebab itu, 1 Syawal 1444 H jatuh pada hari Jumat (21/1/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, penetapan Zulhijah 1444 H adalaha sebagai berikut:

Pada hari Minggu (18/6/2023) atau 29 Zulkaidah 1444 H, ijtimak jelang Zulhijah 1444 H terjadi pada pukul 11:39:47 WIB. Maka tanggal 1 Zulhijah 1444 H jatuh pada hari Senin (19/6/2023). Hari Arafah (9 Zulhijah 1444 H) jatuh pada hari Selasa (27/6/2023). Sedangkan Idul Adha (10 Zulhijah 1444 H) jatuh pada hari Rabu (28/6/2023).

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU