Persib Bandung Catat Empat Kemenangan Beruntun

author optikaid

- Pewarta

Minggu, 31 Okt 2021 15:29 WIB

Persib Bandung Catat Empat Kemenangan Beruntun

i

Persib Bandung Catat Empat Kemenangan Beruntun

Optika, Solo - Persib Bandung berhasil mencatatkan empat kemenangan beruntun usai mengalahkan Persipura Jayapura 3-0 pada lanjutan Liga 1 2021, di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (30/10/2021). 

Wander Luiz berhasil mencetak brace dilaga ini, dan satu gol lainnya dicetak kompatriotnya di lini depan Geoffrey Castillion untuk memastikan Pangeran Biru tak terkalahkan hingga pekan ke sepuluh.

Baca Juga: Pertandingan yang Tak Mudah, Persebaya Ingin Akhiri Tren Negatif Lawan Persib

Persib membuka keunggulan di menit 14. Esteban Vizcarra memberikan umpan kepada Wander Luiz di dalam kotak penalti. Meski Luiz dikawal pemain Persipura, ia masih mampu menyarangkan bola ke gawang Persipura.

Pada menit ke 31 Persib, mendapat peluang untuk menambah gol. Tendangan penjuru Febri Hariyadi mengarah ke kotak penalti dan bola berhasil ditanduk oleh Victor Igbonefo, sayang bola tepat dipelukan Fitrul Dwi.

Penyerang asal Brazil, Wander Luiz berhasil mencatatkan brace di menit ke 35 setelah menanduk bola hasil kiriman Zalnando dari sisi kiri. Kedudukan 2-0 bertahan hingga turun minum.

Dibabak kedua, Pangeran Biru masih terus menguasai jalannya pertandingan. Dimenit 62 Ezra Wallian melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti, sayang sepakannya mampu digagalkan Fitrul Dwi.

Pangeran Biru terus mengurung pertahanan Persipura yang terlihat beda kelas di laga ini. Dipenghujung laga, Geoffrey Castillion berhasil melengkapi kemenangan Pangeran Biru menjadi 3-0, dan menutup laga dengan keunggulan yang meyakinkan.

Baca Juga: Pemain Persebaya Istirahat Lebih Panjang, Jelang Duel Klasik Lawan Persib

Pelatih Persib, Robert Alberts mengaku puas dengan kinerja anak asuhnya. Selain mencatat kemenangan, Pangeran Biru dinilai bermain baik di laga ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

" Tentu saja kami senang dengan raihan tiga poin dan juga catatan nirbobol di laga ini. Saya pikir di babak pertama kami mendominasi permainan. Di babak kedua, seharusnya kami masih bisa tampil lebih baik jika fokus kepada permainan," kata Robert.

Robert mengapresiasi permainan anak asuhnya, terutama ketika mengkreasikan peluang menjadi gol ke gawang Persipura. Gol kemenangan Persib dicetak duo strikernya Wander Luiz dan Geoffrey Castillion. 

" Saya pribadi puas dengan dua gol Wander Luiz dan juga satu gol Geoffrey. Dua striker kami menunjukan perkembangannya. Seluruh tim bekerja sama untuk menciptakan gol-gol itu," jelasnya.

Baca Juga: Pertandingan Liga 1: Persija Vs Persib di GBK Ditunda Karena Ada Konser Musik Blackpink

Reporter: Denny Setiawan

Editor: Amrizal

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU