Peringkat Ganda Putra BWF, 'Minions' Masih Teratas

author optikaid

- Pewarta

Rabu, 27 Okt 2021 15:58 WIB

Peringkat Ganda Putra BWF, 'Minions' Masih Teratas

i

Peringkat Ganda Putra BWF, 'Minions' Masih Teratas

Optika, Jakarta - Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Markus Fernaldi Gideon masih bertahan di peringkat satu Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), Selasa (26/10/2021). Keduanya berhasil mengantongi 107,227 poin, dan kemudian disusul Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan diposisi kedua dengan 102,330 poin. " Minions " tercatat bertahan di puncak peringkat BWF selama 181 pekan.

Sementara, pasangan Taiwan Lee Yang/Wang Chi Lin berada diposisi ketiga peringkat BWF tersebut.

Baca Juga: Hidrogen Alternatif Bahan Bakar yang Bagus

Selain "Minions" dan "The Daddies", ganda putra lainnya yang bercokol di 10 besar peringkat BWF, yakni Fajar Alfian/Rian Ardianto dengan 74,454 poin.

Memasuki pekan ke 43 atau pasca Denmark Open 2021, belum terlihat perubahan atau pergeseran peringkat yang signifikan.

Usai berlaga di Piala Sudirman 2021, Piala Thomas 2020, serta Denmark Open 2021, tiga ganda putra Indonesia tersebut bakal bertarung di French Open 2021. Fajar/Rian memulai babak 32 besar turnamen ini melawan Alexander Dunn/Adam Hall asal Skotlandia, Selasa (26/10/2021).

Baca Juga: Kenali Tiga Kuliner Fermentasi Asal Asia yang Sudah Mendunia, Ada Khas Indonesia!

Berikut Peringkat 10 Besar Ganda Putra BWF:

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

  1. Markus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) - 107,227
  2. Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (Indonesia) - 102,330
  3. Lee Yang/Wang Chi Lin (Taiwan) - 98,176
  4. Li Jun Hui/Liu Yu Chen (China) - 87,330
  5. Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) - 84,863
  6. Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) - 84,503
  7. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) - 74,454
  8. Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) - 71,861
  9. Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) - 70,254
  10. Cho Sol Gyu/Seo Seungjae (Korea Selatan) - 69,750

Reporter: Denny Setiawan

Baca Juga: 78 Tahun Merdeka, Indonesia Masih Terseok-Seok

Editor: Amrizal

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU