Batal Gelar Konvensi, NasDem Ajukan Capres Bulan Juni 2022

author Seno

- Pewarta

Jumat, 11 Mar 2022 14:29 WIB

Batal Gelar Konvensi, NasDem Ajukan Capres Bulan Juni 2022

i

images - 2022-03-11T072714.989

Optika.id - Partai Nasional Demokrat atau NasDem batal menggelar konvensi calon presiden 2024. Ketua Umum NasDem Surya Paloh membenarkan pembatalan konvensi capres itu.

"Batallah itu, dan pernah saya terangkan," kata Paloh dalam keterangannya, Kamis (10/3/2022).

Baca Juga: Terima Hasil Pemilu, Hak Angket bagi NasDem dan PKS Jalan Ditempat?

Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali mengatakan alasan NasDem membatalkan konvensi capres 2024. Alasannya, sejumlah partai yang NasDem anggap calon mitra strategis lebih memprioritaskan ketua umum masing-masing untuk menjadi capres.

"Masalahnya adalah, karena suara tidak cukup, harus membutuhkan mitra untuk melakukan konvensi. Sayang seribu sayang, beberapa partai yang kemudian kita anggap sebagai mitra strategis, semua mengedepankan, mereka mau menjadikan ketua umum mereka sebagai calon presiden," jelasnya.

NasDem pun menganggap konvensi percuma digelar jika parpol calon koalisi mereka mensyaratkan ketua umum masing-masing sebagai capres. Dia menyebut pembatalan konvensi capres NasDem karena pada akhirnya seluruh parpol mengedepankan kepentingan kelompok.

"Untuk itulah kemudian tidak bisa melaksanakan konvensi, karena konvensi yang kemudian harus memenuhi syarat elektoral, presidential threshold itu sama saja konvensi lucu-lucuan kan," kata anggota Komisi III DPR RI itu.

Ahmad Ali menuturkan NasDem akan menggelar rapat kerja nasional pada pertengahan Juni 2022. Dalam ajang tersebut, DPP NasDem akan menyaring aspirasi daerah soal kandidat capres.

"Kemudian nanti kita akan mengadakan rakernas bulan Juni 2022. Di rakernas nanti, kemungkinan kita nanti mencari aspirasi daerah untuk kemudian melihat beberapa tokoh potensial untuk diusulkan kepada Ketua Umum," tandas Ahmad Ali.

Baca Juga: Tahap Rekapitulasi Final, Paloh Tunggu Hasil Resmi dari KPU

Nama-nama kandidat capres dari daerah itu akan direkomendasikan secara langsung ke Ketua Umum NasDem Surya Paloh. Nantinya, Surya Paloh yang akan mempertimbangkan hingga berkomunikasi langsung dengan para kandidat yang direkomendasikan, lalu memilih salah seorang dari mereka sebagai capres 2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

"Pertengahan Juni, lewat forum rakernas nanti, kita akan merekomendasikan kepada Ketua Umum beberapa tokoh potensial. Silakan, Ketua Umum sendiri yang akan mempertimbangkan, membangun komunikasi dengan nama-nama itu untuk diputuskan sebagai calon presiden di NasDem," tukasnya.

Diketahui, NasDem sebelumnya sempat melirik Golkar sebagai calon parpol koalisi. Tapi Golkar diketahui berkali-kali menyatakan Airlangga adalah capres Golkar. Dan ada satu parpol yang berminat membangun koalisi dengan NasDem, yakni PPP.

Selain Golkar, ada tiga partai lagi yang memprioritaskan ketua umum mereka sebagai capres 2024. Ada Gerindra yang hampir pasti mengusung Prabowo Subianto, PKB yang makin gencar mengkampanyekan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, dan Demokrat yang ingin mengusung Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Baca Juga: PKB Sepakat Soal Hak Angket, Tunggu NasDem dan PDIP

NasDem sendiri sempat terang-terangan soal rencana mengajak sejumlah tokoh ikut konvensi capres jika fix digelar. Ada dua nama yang santer disebut-sebut, yakni Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo.

Reporter: Pahlevi

Editor: Aribowo 

Editor : Pahlevi

BERITA TERBARU